Hai Sahabat Ngontel.com yang budiman, Saat admin Akan Membahas Sebuah Artikel yang bertemakan Harga dan Review Spesifikasi Sepeda Road Polygon Terbaik Strattos S7, Mungkin Sobat Sedang Mencari Artikel Harga dan Review Spesifikasi Sepeda Road Polygon Terbaik Strattos S7, Tak Perlu Berlama Lama Langsung Aja kita Ke Topik Pembahasan Tentang Artikel, yuk simak penjelasannya dibawah ini.
Harga dan Review Spesifikasi Sepeda Road Polygon Terbaik Strattos S7
Sebelumnya kita telah membahas sepeda dari pabrikan Thrill, ya dia adalah Thrill Ravage. Kini giliran untuk membahas keluarga baru dari pabrikan Polygon, ya dia adalah Strattos S7. Strattos S7 merupakan kasta tertinggi dari seri Strattos, ya karena ini adalah produk baru dari Polygon.
Strattos 7 merupakan sepeda road performance yang ditujukan bagi Anda yang lebih memilih bersepeda untuk tipe jalan yang mulus, seperti jalan raya. Bila Anda adalah orang yang suka akan kecepatan bersepeda di jalan yang mulus.
Mau keunggulan keluarga baru Polygon ini? Ya…
Desain, teknologi, fitur, dan komponen akan berpadu dan bekerja secara maksimal dalam kondisi balapan terberat sekalipun tanpa mengesampingkan kontrol dan handling.
Spesifikasi Sepeda Strattos S7
Mari kita lihat lebih mendalam apa saja komponen yang digunakan sepeda balap Strattos ini. Kemudian, sentuhan warna yang begitu apik ini menjadi nilai tambah tersendiri. Spesifikasi ini saya dapatkan dari website officialnya Polygon.
Frame
ACX Lightweight Carbon Frame
Frame Sizes
47”, 50”, 53”, 56”,59”
Front Fork
ACX Lightweight Carbon Fork
Shift Lever
SHIMANO ST-5800 105
Derailleur Front
SHIMANO FD-5800 105
Derailleur Rear
SHIMANO RD-5800-L 105
Brakes Front
SHIMANO BR-5800
Brakes Rear
SHIMANO BR-5800
Brake Levers
INCLUDE SHIFTER
Crankset
SHIMANO FC-5800-L 105 50X34T
Bottom Bracket
SHIMANO BB-5800-L 105
Chain
KMC X-11
Cassette
SHIMANO CS-5800 105, 11 SPEED 11-28T
Hub Rear
NOVATEC F482SB-SL-11S 20 H For Aero Spoke
Hub Front
NOVATEC A291SB-SL 20 For Aero Spoke
Rim
Double Wall Alloy Rims Spokes
Nipples
Alloy Blade Spoke
Tires
SCHWALBE LUGANO 700X25C K-Guard
Saddle
Entitiy Expert Saddle
Seatpost
Entity Expert Alloy 27.2MMx350MM
Stem
Entity Expert Alloy 90mm (47-50) 100mm (53) 110mm (56-59)
Handlebar
Entity Expert Alloy 400mm (47-50) 420mm (53-59)
Headset
FSA ORBIT C40 NO.42-ACB
Baca juga ini : Harga Sepeda untuk Anak
Ulasan Spesial 2 Spesifikasi Sepeda Strattos S7
Strattos S7 dilengkapi fork ACX Carbon untuk meredam getaran yang lebih baik, serta geometri yang dirancang untuk efektif melibas tanjakan dan handling yang lebih lebih presisi. Dilengkapi groupset 22 speed yang memiliki performa, ketahanan, dan terbaik di kelasnya. Roda berukuran 700x25c dengan lapisan kevlar untuk proteksi yang maksimal digunakan di medan yang kering bahkan di kondisi jalanan yang basah sekalipun. Strattos S7, partner sempurna untuk bersepeda cepat di jalan raya ataupun untuk berkompetisi. Nah, ini adalah deskripsi singkat dari pihak Polygon mengenai produk baru mereka Strattos S7. So, bagi Anda yang menyukai kecepatan langsung saja masukkan Strattos S7 pada opsi sepeda pilihan.
Desain
Nah, coba Anda perhatikan dengan lebih mendalam lagi pada desain sepeda Strattos S7 di atas. Saya yakin sebagian besar pembaca terkesan dengan desain dari sepeda ini.
Pertama, dari segi warna sepeda performance ini tampak mencolok dengan paduan warna hitam dan kuning stabilo.
Kedua, sentuhan melengkung pada top tube juga makin menjadikan sepeda ini terkesan lebih mewah dari sepeda biasanya.
Frame
ACX Lightweight Carbon Frame. Frame dari sepeda performance cantik ini terbuat dari carbon. Nah, bagi yang belum tahu carbon itu bagaimana, berikut penjelasannya.
Frame carbon dibuat dari campuran antara carbon dengan serat tertentu, tidak berkarat dikarenakan frame carbon terbuat dari bahan bukan logam. Kemudian, dari segi kasta, frame carbon menduduki kasta tertinggi karena dibuat dengan lebih teliti dan profesional. Hanya saja, frame ini mudah rusak dan patah. Jadi, Anda perlu bersiap untuk hal yang tidak terduga nantinya.
Selain itu, frame sepeda yang cocok pula untuk lintasan balap ini juga begitu ringan. Nah, buat yang sering mengeluhkan sepedanya terasa berat disaat bergowes, yok masukin Strattos S7 di pilihan opsinya.
Ada beberapa ukuran frame yang tersedia untuk Strattos S7, diantaranya 47”, 50”, 53”, 56”, 59”.
Jangan Klik Jika… Daftar Harga Sepeda United LENGKAP!
Kabel
Sepeda ini telah menggunakan internal cable routing. Jadi, setiap kabel tidak lagi berada di sisi-sisi frame melainkan telah masuk pada bagian dalam frame. Hal ini juga menambah nilai kualitas dan keeleganan dari Strattos S7.
Spesifikasi Lain
Bila Anda makin penasaran bagaimana rincian spesifikasi dari sepeda ini, langsung saja scrool ke bagian atas kembali dan amati kembali, seperti stem, seatpost, saddle, tires, dan spesifikasi krusial lainnya.
Harga Sepeda Strattos S7 Terbaru
Nah ini dia. Bagi Anda yang mencari sepeda roadbike carbon dengan harga lebih bersahabat atau nyaman di kantong bisa jadi pilihan nih. Harga dari sepeda roadbike strattos S7 ini Rp 16.500.000. So, bagaimana? Tertarik untuk meminangnya?
Harga sepeda lain : Harga Sepeda Balap TERBARU MERK TERKENAL!
Demikian saja pembahasan mengenai sepeda Strattos S7. Ya, tidak akan rugi bila Anda memutuskan untuk meminangnya sekarang, selain merupakan sepeda Strattos terbaru, harga sepeda roadbike dari pasaran yang nyaman di kantong juga adalah alasan lainnya.
Demikianlah Sobat Ngontel.com Sedikit Penjelasan Tentang Harga dan Review Spesifikasi Sepeda Road Polygon Terbaik Strattos S7, Semoga artikel Harga dan Review Spesifikasi Sepeda Road Polygon Terbaik Strattos S7 dapat membantu kamu, dan jangan lupa bagikan di sosialmedia kesayanganmu, agar semakin banyak paham yang tentang artikel Harga dan Review Spesifikasi Sepeda Road Polygon Terbaik Strattos S7 yang kami tulis.