Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the wordpress-seo domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/ngontel.com/public_html/wp-includes/functions.php on line 6114
Model Rambut Cepak Keren untuk Pria dan Wanita Terbaru - Ngontel.com

Model Rambut Cepak Keren untuk Pria dan Wanita Terbaru

Halo Saudara Ngontel.com yang Baik, Saat admin Akan Mengulas Sebuah Konten yang bertemakan Model Rambut Cepak Keren untuk Pria dan Wanita Terbaru, Mungkin Saudara Lagi Mencari Artikel Model Rambut Cepak Keren untuk Pria dan Wanita Terbaru, Tak Usah Berlama Lama Langsung Aja kita Ke Topik Pembahasan Tentang Artikel, yuk simak penjelasannya dibawah ini.

Model Rambut Cepak Keren untuk Pria dan Wanita Terbaru

Ngontel – Salah satu hal yang bisa mempengaruhi kepercayaan diri seseorang adalah gaya rambutnya. Selain pakaian yang bagus dan trendy, biasanya juga orang-orang sangat memperhatikan gaya rambut mereka. Apapun jenis kelamin kalian, umur kalian, dan di mana pun kalian berada, gaya rambut atau model rambut sangatlah penting dan pasti kalian perhatikan. Salah satu potongan rambut yang disukai pria adalah model rambut cepak keren.

Model rambut cepak adalah model rambut dengan potongan yang paling simpel, praktis, dan tidak terlalu ribet untuk urusan perawatan rambutnya karena termasuk potongan rambut yang pendek. Mungkin beberapa dari pria tidak menyukai model rambut ini karena rambutnya yang terlalu pendek dan tipis. Tapi, ada banyak jenis model rambut cepak yang keren dan dijamin membuat anda terlihat lebih keren.

Meskipun demikian, memang diakui bahwa tidak semua pria cocok dengan model rambut cepak ini karena model ini sangat dipengaruhi oleh jenis dan bentuk kepala masing-masing. Jika kalian tidak merasa cocok dengan model rambut cepak ini, kalian bisa mencari model lain yang cocok untuk kalian. Pada saat ini, sudah banyak model rambut pria yang bisa kalian coba, mulai dari tapper, pompadour, dan lain sebagainya.

Bagi kalian yang tidak suka rambut panjang ataupun sedang, kalian bisa mencoba rambut pendek, atau di Indonesia biasa disebut rambut cepak, sebagai salah satu model rambut kalian. Rambut cepak ini sangat simpel dan juga tidak perlu ditata atau diatur saat kalian ingin pergi ke luar. Terdapat banyak sekali model rambut cepak keren yang ada, berikut adalah beberapa inspirasi gaya model rambut cepak keren.

Inspirasi Model Rambut Cepak Keren yang Sangat Cocok untuk Pria

Banyak sekali model rambut pria yang bisa ditiru oleh banyak pria di sana, mulai dari gaya rambut panjang, sedang, hingga pendek. Untuk model rambut panjang, salah satu model rambut yang bisa kalian gunakan adalah bun, yaitu rambut panjang yang dikuncir. Ada juga model rambut taper yang bertipe rambut sedang.

Selain itu juga, ada potongan rambut pendek atau biasa disebut cepak oleh masyarakat Indonesia. Jenis potongan rambut ini sangat disukai oleh para pria karena potongannya yang simpel dan mudah untuk dirawat. Tidak membutuhkan apapun untuk dapat mengatur rambut ini agar terlihat keren karena model rambut ini bertipe pendek. Berikut ini beberapa inspirasi model rambut cepak keren bagi pria.

High and Tight Cut

Model rambut cepak keren yang pertama adalah high and tight cut yang sering dijadikan sebagai model rambut bagi para tentara rookie di Amerika dan Indonesia. Model rambut ini merupakan kombinasi rambut pendek dan rambut tipis yang membuat sebuah gradasi. Rambut ini memberikan gradasi yang membuat kalian terlihat keren.

Batas gradasi antara rambut pendek dengan rambut tipis yang dibuat agak tinggi, membuat kepala kalian terlihat ramping. Selain itu juga, bentuk wajah kalian akan terlihat dengan jelas menggunakan model rambut ini. Tidak semua orang cocok menggunakan model ini, kebanyakan yang cocok adalah orang yang memiliki bentuk kepala atas yang bulat dan memiliki brewok dan janggut.

Buzz Cut, Model Rambut Cepak yang Keren di Kalangan Orang Amerika

Buzz cut adalah tipa yang paling umum pada model rambut cepak keren untuk pria. Kebanyakan pria yang ingin memotong rambut menjadi cepak atau pendek, pasti memilih potongan rambut ini. Saat kalian meminta model rambut ini kepada kapster, mereka akan menghabiskan rambut samping dan belakang kalian.

Selanjutnya, mereka akan memotong rambut bagian atas kalian sampai pendek dan membuat gradasi pada area pertemuan antara rambut pendek dan rambut yang habis. Hasil model rambut ini akan terlihat sangat rapi dengan tetap terlihat keren dan sangat cocok pada musim kemarau atau panas yang bersuhu tinggi.

Butch Cut

Model rambut cepak keren yang selanjutnya adalah butch cut. Potongan rambut ini sering digunakan oleh para tentara di Indonesia, selain model high and tight cut sebelumnya. Nama lain dari model rambut ini adalah jarhead yang membuat kesan lebih macho bagi para pria.

Model rambut ini akan menghasilkan rambut yang pendek dan mirip dengan model buzz cut sebelumnya. Butch cut akan sangat cocok untuk pria yang memiliki bentuk wajah kotak, hati, ataupun oval. Potongan rambut ini kan memperlihatkan bentuk wajah kalian dengan lebih jelas dan tegas.

Crew Cut, Model Rambut Cepak yang Ada Sejak Abad ke-18

Bagi kalian yang menyukai model rambut cepak yang keren, kalian bisa mencoba gaya rambut ini karena sudah ada sejak zaman dahulu. Model rambut cepak yang keren ini adalah crew cut yang sudah ada sejak abad ke-18. Terdapat dua tipe model rambut ini, yaitu model crew cut Eropa dan crew cut Amerika. Meskipun berbeda, perbedaannya tidak terlalu signifikan.

Crew cut Eropa menghasilkan rambut dengan panjang rambut atas 2 CM dan rambut sampingnya dipotong habis. Untuk crew cut Amerika, potongan ini menghasilkan rambut yang memiliki kesan bervolume. Model rambut crew cut Amerika sangat cocok untuk pria yang memiliki rambut ikal.

Undercut, Model Rambut Cepak Keren yang Terkenal di Indonesia

Model rambut cepak yang selanjutnya adalah undercut yang sangat terkenal dan populer di kalangan para pria di Indonesia. Potongan rambut ini sangat cocok untuk para pria dan tidak pernah gagal untuk membuat mereka menjadi semakin keren dan stylish. Namun, tidak semua kalangan umur cocok untuk gaya rambut ini, yang paling cocok adalah anak muda.

Salah satu ciri khas dari model rambut ini adalah potongan tipisnya yang ada pada bagian samping kepala kalian. Sedangkan, bagian atas rambut tetap dibiarkan sedikit agak tebal dan pendek. Model rambut ini sangat cocok untuk kalian yang tidak ingin ribet saat keluar rumah karena tanpa diatur pun rambut ini sudah terlihat rapi.

Ivy League Cut, Model Rambut Cepak Keren di Kalangan Aktor dan Idol Korea

Sama halnya dengan model rambut cepak keren yang lainnya, model rambut ivy league cut juga banyak digunakan oleh para pria. Hasil dari model rambut ini adalah bagian atas rambut yang masih terlihat agak panjang, namun bagian sampingnya dipotong pendek. Dengan model rambut ini, membuat wajah kalian menjadi lebih berdimensi.

Model rambut ini sangat cocok untuk pria yang memiliki rahang tegas dan bentuk kepala yang bagus karena rambut bagian samping akan dipotong pendek. Sedangkan, rambut bagian atas akan dibiarkan tebal dan tinggi. Selain itu juga, model ivy league ini populer di kalangan aktor dan idol Korea Selatan.

Caesar Cut, Model Rambut Cepak yang Tidak Terlalu Pendek

Caesar cut merupakan model rambut cepak yang potongannya berbeda dengan model cepak yang lainnya. Model rambut ini sangat cocok untuk para pria yang ingin memiliki rambut pendek, namun tidak ingin terlalu pendek dan tipis seperti model cepak yang sudah kami jelaskan sebelumnya. Rambut dengan tipe ikal atau bergelombang, sangat cocok menggunakan model rambut cepak ini.

Pada awalnya, model ini jarang diminati oleh orang-orang di Asia. Namun, semuanya berubah saat aktor Korea Selatan Park Seo-Joon menggunakan model rambut ini di salah satu filmnya. Potongan rambut ini akan menghasilkan rambut yang tebal dan tidak terlalu pendek seperti model rambut cepak lainnya. Sehingga, sangat cocok untuk kalian yang ingin mencoba mengganti model rambut dari panjang ke pendek, namun tetap tebal dan tidak terlalu pendek.

Sekian informasi dan inspirasi mengenai model rambut cepak keren yang cocok untuk pria dan bisa juga diaplikasikan pada wanita. Semoga informasi ini dapat memberikan inspirasi atau wawasan baru bagi para pembaca. Sebelum memutuskan model rambut yang diinginkan, alangkah baiknya kalian berkonsultasi kepada hair stylist atau kapster di tempat tersebut karena mereka sudah lebih berpengalaman. Salam ganteng dan salam cepak!

Demikianlah Sobat Ngontel.com Sedikit Penjelasan Tentang Model Rambut Cepak Keren untuk Pria dan Wanita Terbaru, Semoga artikel Model Rambut Cepak Keren untuk Pria dan Wanita Terbaru dapat membantu kamu, dan jangan lupa bagikan di sosialmedia kesayanganmu, agar semakin banyak paham yang tentang artikel Model Rambut Cepak Keren untuk Pria dan Wanita Terbaru yang kami tulis.

Populer

Terkini